AYO JAGA KESEHATAN JANTUNG KITA

April 02, 2016

foto: www.flickr.com
Hai Gaes, apa yang kamu pikirkan saat mendengar kata "JANTUNG"? Pastilah organ yang sangat vital untuk makhluk hidup kan? Yup, sayapun berpikiran sama.

Jantung adalah organ yang sangat vital bagi makhluk hidup khususnya manusia. Mengapa demikian? Karena parameter kehidupan manusia diukur dari berdetak atau tidaknya organ ini. Manusia dikatakan hidup jika jantungnya masih berdetak dan sebaliknya saat jantung berhenti berdetak, maka saat itulah kematian menghampiri.

Olehnya itu, untuk menjaga kelangsungan hidupnya sudah menjadi hal yang wajib bagi manusia untuk menjaga kesehatan jantungnya. Namun sayangnya masih banyak orang yang tidak menyadari betapa pentingnya menjaga kesehatan organ vital ini.

Menurut data dari Badan Kesehatan Dunia (WHO), penyakit jantung (terutama penyakit jantung koroner/PJK) masih menduduki posisi teratas sebagai penyakit pembunuh nomor satu di dunia. Fakta yang sangat mengerikan yah? Walau sebenarnya jika kita mau, faktor penyebab dari penyakit mematikan ini bisa diatasi.

Untuk menjaga dan memelihara kesehatan jantung kita, ada beberapa cara yang bisa kita lakukan, diantaranya:

1. Selalu menerapkan pola hidup sehat dengan rajin mengkonsumsi sayur dan buah
 Tidak bisa disangkal jika sayur dan buah memiliki kandungan yang sangat bermanfaat untuk kesehatan manusia. Kandungan vitamin, anti oksidan, serat dan masih banyak lagi kandungan gizi lain yang ada di dalam sayur dan buah akan membantu menjaga kesehatan tubuh dan jantung kita dari radikal bebas dan zat-zat berbahaya lainnya.

2. Tidak merokok dan mengkonsumsi alkohol
 Kandungan nikotin dan TAR yang terdapat di dalam rokok yang dihisap sangat berbahaya bagi kesehatan jantung dan paru-paru manusia. Di kemasan rokok tertulis dengan jelas dua kata ini “Merokok membunuhmu”. Jadi sudah sangat jelas tidak ada manfaat yang didapatkan dari kegiatan ini. Asap rokok tidak hanya berbahaya bagi yang menghisapnya, namun resiko yang sama juga akan ditanggung oleh orang yang menghirup asapnya.

Seperti rokok, alkohol pun memiliki dampak buruk yang sama. Tidak hanya berbahaya secara medis, alkohol juga juga dilarang dalam agama. Demi kesehatan kita, yuk hindari dua kegiatan tanpa manfaat ini.

3. Hindari stress
Stress menjadi penyebab utama timbulnya banyak penyakit mematikan. Karenanya, dengan menghindari stress berarti kita juga menghindarkan diri dari penyakit. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menghindari stress seperti melakukan kegiatan yang menyenangkan (melakukan hobby), rekreasi, olahraga, berbelanja dan lakukan me time bagi wanita dan kaum ibu.

4. Tidak mengkonsumsi gula dan garam secara berlebihan
Garam dan gula adalah dua zat yang hampir tidak terpisahkan dalam kehidupan kita sehari-hari. Semua makanan atau minuman yang kita konsumsi pasti mengandung salah satu dari dua zat ini. Tapi ternyata mengkonsumsi keduanya secara berlebihan sangat berbahaya bagi kesehatan kita. Mengkonsumsi garam secara berlebihan salah satunya dapat mengakibatkan tekanan darah tinggi sedangkan mengkonsumsi gula berlebihan dapat mengakibatkan diabetes. Jadi untuk menjaga kesehatan kita, konsumsi garam dan gula harus dibatasi yah..

5. Istirahat yang cukup dan jangan begadang
 Setelah seharian beraktivitas, tubuh kita butuh istirahat. Istirahatlah pada malam hari minimal enam jam agar tubuh menjadi segar dan siap beraktivitas kembali pada keesokan harinya. Sebaiknya hindarilan begadang jika tidak ada hal penting yang dikerjakan pada malam hari karena begadang bisa berakibat buruk bagi kesehatan kita. Efek begadang bisa membuat kita mengalami anemia (kurang darah), hypertensi (tekanan darah tinggi) dan beberapa penyakit lain.

6. Bila perlu konsumsilah suplemen kesehatan yang dapat membantu melancarkan peredaran darah
 Untuk memelihara kesehatan tubuh dan jantung kita, terkadang kita membutuhkan suplemen kesehatan untuk membantu mengeluarkan toksin dari tubuh dan melancarkan peredaran darah kita. Salah satu dari suplemen tersebut adalah H2 Superba Krill Oil. (sponsored post-baca disclosure)




Apa itu H2 Superba Krill Oil?
H2 Superba Krill Oil adalah suplemen kesehatan menyeluruh (hollistic wellness) yang tebuat dari bahan alami terpilih dengan kandungan Omega 3 Phospolipid & tinggi antioksidan Asthaxanthin yang efektif menjaga kesehatan jantung dan sendi.

Mengapa H2 Superba Krill Oil? Karena suplemen ini adalah suplemen kesehatan yang terbuat dari bahan alami yang berbahan dasar ekstrak krill dari kedalaman laut Antartika yang mengandung 100% pure super krill oil 500 mg, total omega-3 110 mg, EPA 60 mh dan DHA 28mg.

Manfaat yang bisa diperoleh dari suplemen ini adalah Efektif menurunkan kadar lemak jahat (LDL dan Trigliserida), Menjaga kesehatan jantung juga Memelihara kesehatan persendian.

kelebihan Superba Krill Oil dibandingkan minyak ikan

Gaes, mulai dari sekarang yuk kita jaga kesehatan jantung kita dengan melakukan beberapa hal di atas ^____^

Ingin tahu lebih jelas mengenai H2 SUPERBA KRILL OIL ini? Silahkan cek di sini : http://www.kalbestore.com/Product/Varian/h2-health-and-happiness-Superba-Krill-Oil



*Note: sponsored post-baca disclosure

You Might Also Like

25 Komentar

  1. Waduh, tidak merokok itu yang sampai saat ini belum bisa saya tinggalkan mbak, padahal memang sangat kurang baik bagi kesehatan.

    Salam Kenal mbak, dari blogger newbie.

    BalasHapus
  2. yuk jaga kesehatan jantung sayno to alkohol, gabaik kata bang haji
    rokoknya juga di skip mending ya mbak :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya Mbak Ninda, tapi sepertinya untuk rokok sebagian orang masih susah untuk melepasnya yah Mbak :)

      Hapus
  3. iya mbk, emak saya sudah kena jantung, udah parah juga,

    BalasHapus
    Balasan
    1. semoga Emaknya sehat selalu yah Mbak Milda, amin..

      Hapus
  4. garam yg berlebih penyebab sakit jantung ya mbak, baru tw. makasi infonya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya, konsumsi garam yang berlebihan tidak baik untuk kesehatan..

      Hapus
  5. hadoohh hindari begadang yaa, paling sukaaa mak :D

    tapi beneran loh semenjak teteh blogger kena jantung dan melihat sendiri, menunggui pas operasi bypass nya, hiks jadi mulai menyadari tentang artinya pola hidup sehaat..

    makasih ya mak dah mengingatkan :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. saya juga masih suka begadang Mak Nchie, begadang nonton drama korea :(

      Hapus
  6. kalau tidaur jam 12 termasuk begadang gak ya mbak :) duh harus mulai menjaga kesehatan sedini mungkin ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. sepertinya iya Mbak Lidya, saya kadang-kadang masih suka tidur jam 12 keatas :(

      Hapus
  7. Alhamdulillah dari dulu sampai sekarang saya tidak pernah meroko dan jauh dari yang namanya rokok, terima kasih informasinya mbak :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. sama-sama Kang, semoga informasi ini bermanfaat yah :)

      Hapus
  8. jantung organ yg cukup vital dlm tubuh manusia, tidak menyangka hal-hal kecil seperti garam berlebih bisa cukup membahayakan

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya Mbak Sithi, garam bisa sangat berpengaruh pada kesehatan :)

      Hapus
  9. Biasanya di rumah saya senam cardio mba, loncat2 gt hihihi...bagus untuk kesehatan jantung, supaya tetap terjaga kali yak *cmiiw

    BalasHapus
    Balasan
    1. banyak bergerak memang bagus untuk kesehatan Mbak :)

      Hapus
  10. Kalau membaca tipsnya, sepertinya jantungku cukup sehat. :D Semua udah dipraktekin.

    BalasHapus
  11. manteb mbak tips nya, buat saya sebagai perokok aktif. sangat bermanfaat.

    BalasHapus
    Balasan
    1. semoga apa yang saya tuliskan memberi manfaat yah :)

      Hapus
  12. Myumpung masi muda yuk jaga jantung kita
    Thx for nice sharing mb ira,..

    BalasHapus
  13. Wah ternyata mbak ini bisa juga dijadikan inspirasi juga ya dan juga hebat bisa mengajak hidup sehat khususnya dalam menjaga kesehatan jantung agar tetap sehat dan saya dukung deh mbak dengan saya rutin berolahraga setiap hari, menjauhi rokok, dan menjalankan pola makan yang sehat.

    BalasHapus
  14. aish begadang masuk jg ya mbk, wadoohh, lah kalau gk begadang gk bs me time (ngeblog). oke fix kurangi dlu kali ya. tfs infonya ya mbk

    BalasHapus

Terimakasih telah berkunjung dan meninggalkan komentar di sini 😊😊

Mohon untuk berkomentar menggunakan kata-kata sopan dan tidak meninggalkan link hidup yah, karena link hidup yang disematkan pada komentar akan saya hapus 😉

Member Of




Recent Comments

`